Minggu, 08 Mei 2011

Istilah-Istilah Dan Dasar-Dasar Penggunaan Photoshop CS4 (1)



1. Membuka program Photoshop CS4 : Start > All Programs > Adobe Photoshop CS4.
2. Tools Panel : Panel yang berisi beragam tool untuk memanipulasi foto.
3. Options Bar : Mengatur beragam setting untuk tool yang sedang digunakan. Isinya akan   berubah sesuai dengan tool yang aktif.
4. Application Bar : Terdapat tool untuk mengatur mode tampilan layar,  untuk melakukan zoom, dan pan.
5. Tabbed Windows Document : Menampilkan jendela document dalam model tabbed.
6. Beragam Panel : Isinya beragam perintah yang sering digunakan untuk memanipulasi foto.
7. Menu Workspace : Dapat memilih menu worspace (area kerja) sesuai kebutuhan.
8. Mengubah Photoshop ke tampilan float : Window > Arrange > Float All in Windows.
9. Mengubah Photoshop ke tampilan tabbed : Window > Arrange > Consolidate All Tabs.
10. Melakukan zoom  : Tekan tombol Ctrl + (zoom in) atau Ctrl - (zoom out).
11. Mengubah ukuran gambar : Image > Image Size atau tekan Alt+Ctrl+I
12. Bila terjadi kesalahan dalam penggunaan kotak Image size : Tekan Alt untuk mengubah 
      tombol Cancel menjadi Reset.
13. Mengubah ukuran kanvas : Image > Canvas Size atau tekan Alt+Ctrl+C.
14. Menyimpan gambar : File > Save atau tekan Ctrl+S.              
15. Memutar gambar : Image > Image Rotation.
16. Membalik gambar secara Horizontal : Image > Image Rotation > Flip Horizontal.
17. Membalik gambar secara Vertikal : Image > Image Rotation > Flip Vertical.
18. Menutup dokumen : File > Close atau tekan Ctrl+W.
19. Menutup semua dokumen sekaligus : File > Close All atau tekan Alt+Ctrl+W.
20. Menutup aplikasi Photoshop : File > Exit atau tekan Ctrl+Q.
21. Kembali satu langkah sebelumnya / undo : Alt+Ctrl+Z.
22. Mengubah setting undo : Edit > Preferences > Performance.
23. Menampilkan panel History : Window > History.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar